MAN 1 Muaro Jambi


Diposting Pada: Senin, 29 November 2021
Meriahkan HGN adakan kegiatan Festival Nasi Tumpeng


Meriahkan HGN adakan kegiatan Festival Nasi Tumpeng Sungai Gelam - Beberapa hari yang lalu saat pelaksanaan kegiatan Hari Guru Nasional ke 76, MAN 1 Muaro Jambi mengadakan kegiatan Festival Nasi tumpeng. Nasi tumpeng ini disiapkan oleh masing-masing kelas. Berdasarkan jumlah kelas yang ada berjumlah 12 kelas. Festival Nasi tumpeng ini diikuti oleh seluruh kelas jadi ada 12 nasi tumpeng. Adapun isi dan hiasan nasi tumpeng diberikan kebebasan menurut kreativitas Masing-masing kemampuan kelas.

Menurut Ahmad Said Akbar, S.Pd. selaku pembina OSIM MAN 1 Muaro Jambi menjelaskan bahwa Festival nasi tumpeng ini salah satu kegiatan yang diselengarakan untuk memeriahkan HGN. Ia juga menjelaskan bahwa setiap nasi tumpeng disajikan oleh 4 siswa. "Festival nasi tumpeng ini salah satu kegiatan memeriahkan kegiatan HGN ke 76", ujar Akbar. Lebih lanjut Akbar menjelaskan bahwa besaran nasi tumpeng adalah untuk dikonsumsi 3 orang.

Usai melaksanakan gardening, dewan juri melakukan penilaian. Ada tiga aspek penilaian. Ketiganya yakni kelengkapan menu hidangan, cita rasa dan keindahan dalam penyusunan hidangan. Adapun pemenang dalam lomba Festival nasi tumpeng adalah
1. Kelas XII MIA
2. Kelas XII IIS 2
3. Kelas XI MIA 2

 


127x
Dibaca

Berita Lainnya:

  1. Cerita Suka Duka Belajar Daring ala Siswa MAN 1 Muaro Jambi 4662x dibaca
  2. Kamad Bagikan Hadiah Kegiatan HUT RI ke 75 174x dibaca
  3. Semarak Memperingati Maulid Nabi 1442 H MAN 1 Muaro Jambi Adakan Lomba 249x dibaca
  4. Username dan Password SPAN PTKIN 2021 Bisa Diambil 1940x dibaca
  5. Guru dan Kamad Ikuti Ujian AKG, AKK 259x dibaca

Halaman ini diakses pada 01-05-2024 14:49:00 wib
Diproses dalam waktu : 0.327 detik
Diakses dari ip address: 172.70.127.163
Copyright © 2018 Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi - Allright Reserved